GridPop.ID - Sampai dengan saat ini, Indonesia masih dibuat kalang kabut dengan pandemi Covid-19.
Kasus dari hari ke hari semakin naik signifikan.
Bahkan daerah berzona merah pun jumlahnya juga bertambah.
Tentunya hal ini dibutuhkan peran kerja sama yang baik dari para warga masyarakat dan juga pemerintah.
Menghadapi kondisi ini, pemerintah telah melakukan berbagai cara untuk memutus tali rantai penularan Covid-19.
Salah satunya adalah dengan selau menghimbau masyarakat agar selalu memathi protokol kesehatan da dianjurkan tak berpergian dari rumah.
Oleh karena itu, sebagai generasi milenial yang baik sudah saatnya kita disiplin menjalankan protokol kesehatan dengan baik.
Salah satu langkah kecil yang bisa dilakukan milenial untuk meminimalisir penyebaran virus corona adalah dengan tidak nongkrong atau makan di tempat seperti restoran atau cafe.
Hal itu disampaikan langsung oleh dr. Anasthasia Devina Sutedja, selaku dokter umum Rumah Sakit Royal Progres, saat menjadi pembicara di acara virtual webinar yang bertajuk "Sudut Pandang Kaum Milenial Terhadap Covid-19", Senin (14/12/2020).
Seperti dikutip dari CDC, makan di tempat seperti restoran baik di dalam maupun di luar ruangan di mana kapasitas tempat duduk sangat dekat atau rapat termasuk ke dalam risiko tinggi penularan Covid-19.
Meski kapasitas tempat duduk juga sudah dikurangi, tapi masih terlihat padat.
Lebih lanjut, dr Anasthasia menerangkan bahwa orang-orang yang tertular Covid-19 biasanya mereka yang sering melakukan banyak kontak dekat dengan komunitas atau paparan.
"Nah, paparan itu bisa terjadi saat belanja, berkantor, pergi ke salon, atau saat makan di restoran," ungkapnya.
dr Anasthasia juga menegaskan bahwa meski kita telah melaksanakan protokol kesehatan, risiko penularan Covid-19 tetap tinggi ketika kita berada di tempat umum.
"Walaupun pakai masker tapi jika paparannya lebih banyak dan sering, makan tingkat penularan Covid-19 pun ikut tinggi."
"Jadi meski sudah mengikuti protokol kesehatan pun ternyata jika terus melakukan kontak risikonya pun juga meningkat."
"Intinya semakin besar jalan-jalan, semakin besar pula kemungkinan untuk tertular Covid-19," pungkasnya.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di GridHealth.id dengan judul: Waspadai Penularan Covid-19, Milenial Disarankan Tidak Makan di Tempat Saat ke Restoran
Source | : | Gridhealth.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Septiana Hapsari |
Komentar