GridPop.ID - Bagi sebagian orang daun singkong sudah populer sebagai salah satu sayur yang ada di restoran Padang.
Meski kurang begitu disukai karena rasanya yang pahit kalau tidak diolah dengan benar, nyatanya daun singkong menyimpan 5 manfaat lho.
Bahkan salah satunya bagus untuk ibu hamil.
Melansir dari Kompas.com, ahli pengobatan herbal Paul Haider menjabarkan berbagai nutrisi yang terkandung dalam daun singkong.
- Protein
Dalam 100 gram daun singkong matang mengandung sekitar 3,7 gram protein.
Ada berbagai jenis protein yang terkandung dalam daun singkong, seperti lisin, isoleusin, leusin, valin, arginin.
Jenis-jenis protein tersebut jarang ditemukan dalam tanaman berdaun hijau lainnya. Itu sebabnya, daun singkong juga bisa menjadi sumber protein yang tinggi.
- Serat
Daun singkong mengandung banyak serat yang mendorong pertumbuhan bakteri probiotik.
Serat dalam daun singkong juga membantu meningkatkan kekebalan tubuh sekaligus mengurangi risiko sembelit.
- Vitamin
Daun singkong mengandung vitamin C, yang merupakan antioksidan kuat untuk membantu mencegah penyakit kardiovaskular, stroke, dan kanker.
Kandungan vitamin B dalam daung singkong juga membantu meningkatkan suasana hati, vitalitas, dan metabolisme.
- Beta karoten
Daun singkong mengandung beta baroten yang dapat meminimalisir kanker serta mencegah kerusakan dan memperbaiki DNA.
- Mineral
Selain nutrisi tersebut, daun singkong juga mengandung kalium yang membantu menjaga kesehatan jantung.
Kandungan fosfor dan kalsium pada daun singkong juga bagus untuk pertumbuhan tulang.
Kandungan zat besi pada daun singkong juga tinggi sehingga bagus untuk mengatasi anemia.
Tak hanya itu, daun singkong juga mengandung seng dan mangan yang memperkuat imun dan meningkatkan produksi enzim.
Baca Juga: Alami Gejala Serangan Jantung yang Mirip dengan Covid-19, Rano Karno Beri Pesan Menyentuh Ini
Oleh karena banyak nutrisi yang terkandung di dalamnya maka tak heran jika daun singkong memiliki manfaat sebagai berikut.
1. Mencegah Anemia
Karena kandungan zat besinya yang tinggi, konsumsi daun singkong membantu ibu hamil terhindar dari anemia.
Selain itu, daun singkong memiliki kandungan folat dan vitamin C tinggi yang baik untuk kesehatan ibu hamil.
2. Membantu diet
Melansir dari Sajan Sedap, daun singkong itu punya kalori yang super rendah!
Belum lagi ada kandungan serat dan protein yang bikin pencernaan jadi lancar, tapi bikin perut juga tetap kenyang dalam jangka panjang.
3. Meningkat energi
Enggak perlu takut jadi lemas habis minum air rebusan daun singkong. Karena nyatanya, air rebusan daun singkong bisa langsung meningkatkan energi tubuh kita secara drastis.
4. Antioksidan super
Tubuh kita sangat membutuhkan antioksidan untuk menghalau penyakit, radikal bebas, dan pembuang racun dalam tubuh.
Dengan kata lain, dengan meminum air rebusan daun singkong yang penuh antioksidan, kita bisa terhindar dari beragam penyakit, kanker, hingga masalah kulit yang jadi momok zaman sekarang!
5. Penambah darah
Berkat kandungan zat besinya yang tinggi, yang berperan besar dalam pembentukan sel darah merah, rebusan air daun singkong bisa membantu kita menambah darah, nih!
Cara buat & minum air rebusan daun singkong
Nah, untuk merasakan manfaatnya, kita bisa rebus daun singkong bersama 3 gelas air.
Biarkan airnya mendidih dan menyusut hingga menjadi 1 gelas, lalu minum airnya di pagi hari.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar