"Jadi terkait kabar ini kami sudah melakukan pengecekan ke rumah tempat sang ibu tersebut melahirkan."
"Kami akan melakukan pengecekan dari kabar yang masih simpang siur ini," ujarnya seperti yang dikutip dari Tribunnews.com.
Siti Jainah sendiri mengaku tidak pernah merasakan tanda-tanda kehamilan.
Dirinya hanya merasakan seperti ada angin yang masuk lewat organ kewanitaannya saat sedang bersantai di rumah.
Setelah itu, ia merasakan perutnya sakit dan perlahan membuncit. Namun, kondisi tersebut tidak berlangsung lama, karena perutnya kembali ke bentuk semula.
“Waktu itu saya mengira (perut membuncit) penyakit lambung saya kambuh,” kata Siti Jainah.
Sementara itu, bidan desa Riska Setiani mengatakan, Siti Jainah yang mengeluh sakit perut dinyatakan hamil setelah diperiksa.
"Kondisinya pun sudah waktunya melahirkan," kata Riska kepada wartawan, Jumat (12/2/2021).
Menurut Riska, kasus yang dialami Siti Jainah merupakan yang pertama kali terjadi di wilayah itu.
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Popi |
Komentar