GridPop.ID - Teuku Wisnu dan Shireen Zungkar dibuat takjub daat berkunjung ke kediaman Cut Meyriska dan Roger Danuarta.
Seperti yang diketahui Cut Meyriska dan Roger Danuarta sukses membangun rumah mewah 4 lantai milik mereka selama 2 tahun menikah.
Cut Meyriska sempat membagikan potret rumah barunya di sosial media.
Dilansir dari Grid.ID, rumah tersebut dibeli saat usia anak mereka belum genap setahun.
Dalam Instagram pribadi Cut Meyriska atau akrab disapa dengan Chika, ia membagikan potret rumahnya yang megah itu.
Bernuansa minimalis dengan warna putih berpadu beige, rumahnya terkesan besar dan mewah saat dipandang.
Apalagi pemandangan kolam renang di samping rumah Roger dan Chika, semakin menambah elegan tempat tinggalnya tersebut bak hotel bintang 5.
Sebelum memiliki rumah pribadi, keduanya sering nomaden berpindah untuk tinggal di rumah Roger atau kediaman Chika secara bergantian.
Mewahnya kediaman Chika dan Roger ini pun sukses membuat Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu kagum.
Diberitakan Kompas.com, saat masuk ke ruang tamu Teuku dan Shireen terkesima ketika Cut Meyriska menunjukkan koleksi figur Star Wars.
Suami Cut Meyriska, Roger Danuarta merupakan penggemar Star Wars garis keras. Ia bahkan menempatkan koleksinya di lemari khusus.
Rumah baru Roger dan Cut Meyriska terdiri dari tiga lantai lengkap dengan rooftop yang hanya dapat diakses melalui lift.
Setelah melihat ruang tengah, kolam renang dan koleksi Star Wars, Cut Meyriska atau karib disapa Chika ini mengajak Wisnu dan Shireen ke rooftop.
Chika mengatakan lift di rumahnya berkapasitas maksimal lima orang yang bisa juga dinaiki dari lantai satu.
Saat berada di dalam lift, Chika menjelaskan kalau liftnya otomatis akan berenti jika tersentuh di daerah rawan seperti di ujung-ujung lift.
"Kalau mau bikin lift kayak gini saja, Kak. Karena kalau kena tangan langsung berenti, jadi enggak akan bahaya kalau punya anak, pakai pin juga," tuturnya.
Melihat kecanggihan lift tersebut, Shireen dan Wisnu pun ingin memiliki lift tersebut di rumah mereka.
"Aku mau pasang kayak gini karena mamanya Wisnu kan pakai kursi roda. Aku kepikiran buat mama," ucap Shireen.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar