GridPop.ID - Pemilik hotel Grand Malioboro sekaligus YouTuber di Jambi, Bob Bee Builder menggratiskan hotelnya untuk dijadikan tempat isolasi mandiri (isoman) bagi pasien positif Covid-19.
Alasan Bob menggratiskan hotel miliknya bagi warga yang positif Covid-19 bukan tanpa alasan.
YouTuber ini amat prihatin dengan banyaknya masyarakat isoman, namun tidak terpantau secara maksimal oleh tenaga kesehatan.
Sehingga ada pasien isoman yang meninggal dunia dan saat mereka menjalani isoman di rumah, dengan jumlah anggota keluarga yang banyak, berisiko memunculkan klaster baru dari keluarga.
Hati Bob merasa terpanggil untuk membantu orang lain.
Pasalnya, anak dan isterinya juga pernah terpapar Covid-19. "Anak dan isteri saya positif. Situasinya sangat sulit berada di antara hidup dan mati. Dan saya tidak bisa berbuat banyak," kata Bob.
Segera dioperasikan
Melansir dari Kompas.com, Gubernur Jambi, Al Haris menyatakan akan segera mengoperasikan hotel Grand Malioboro sebagai tempat isolasi mandiri (isoman).
"Kita akan segera operasikan Hotel Grand Malioboro ini sebagai tempat isoman," kata Gubernur Jambi saat melakukan kunjungan ke hotel, Sabtu (24/7/2021).
Ia telah menugaskan Satgas Covid-19 Provinsi Jambi untuk menyiapkan kebutuhan tempat isoman seperti tenaga kesehatan, obat-obatan, pasokan gas medis dan kebutuhan lainnya.
Al Haris sangat menyambut baik dengan keinginan Bob, yang merelakan hotelnya dijadikan tempat Isoman secara gratis.
Dia berharap lebih banyak masyarakat yang membantu pemerintah, untuk memutus mata rantai penyebaran corona.
Kasus Covid-19 di Jambi Jumlah kasus Covid-19 di Jambi, Jumat (24/7/2021) sebanyak 17.708 orang.
Melansir Tribunnews, Sebanyak 40 kamar Hotel Grand Malioboro milik YouTuber Bob Bee Builder akan dipersiapkan jadi tempat pasien isolasi mandiri (isoman) Covid-19 gratis.
Padahal, sudah banyak orang ingin menyewa hotelnya namun ia menolak, Selasa (20/07/2021).
Bob Bee mengatakan, hotelnya sementara ia tutup sejak sekira satu setengah tahun lamanya, lantaran pandemi Covid-19.
"Dari pada tidak difungsikan, dan disewa lebih baik difungsikan untuk pasien Covid-19 isolasi mandiri saja," kata dia.
Fasilitas yang saat ini tersedia pada hotel miliknya akan ia berikan hak pakai gratis untuk pasien Covid-19.
Namun bukan itu hanya hal awal yang membuatnya ingin menjadikannya hotelnya sebagai tempat isoman.
Ia menceritakan, niatnya ingin memberi fasilitas ini lantaran semakin lama orang yang terpapar Covid-19 adalah orang terdekatnya.
Terlebih melihat pemerintah harus menyewa hotel atau tempat lainnya untuk isolasi Covid-19.
Secara umum, hotelnya terdiri dari enam lantai dengan beberapa lantai dilengkapi kamar tidur yang biasa digunakan oleh tamu hotel.
"Daripada berpangku tangan, lebih baik saya bantu sebisa saya setidaknya berupaya pandemi ini segera berakhir," jelasnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Veronica S |
Komentar