GridPop.ID - Mentimun biasanya dijadikan lalapan untuk menjadi pelengkap sebuah hidangan.
Namun, di balik rasanya yang menyegarkan, ternyata mentimun juga memiliki kandungan vitamin yang memberikan manfaat bagi kesehatan.
Dlansir dari laman kompas.com, mentimun juga adalah sumber vitamin K -vitamin yang larut dalam lemak yang merupakan kunci dalam sintesis protein, pembekuan darah, dan pertumbuhan tulang.
Demikian penjelasan yang dilansir National Institutes of Health (NIH) Amerika Serikat.
Satu cangkir mentimun memberikan 17 persen nilai nutrisi harian, dengan hampir 20 mikrogram per porsi.
Dilansir oleh sajiansedap.com dari Foodnetwork.com, ternyata mentimun menyimpan segudang manfaat dan khasiat yang sangat berguna bagi tubuh manusia.
Seiring sedang trend infused water, ternyata tidak hanya jeruk yang baik untuk direndam dalam air minum.
Namun, rendaman mentimun juga punya banyak khasiat untuk tubuh.
Source | : | Kompas.com,sajiansedap.com |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar