GridPop.ID - Ketupat menjadi makanan khas yang biasa disajikan saat hari Lebaran.
Banyak kaum ibu yang membuat ketupat sendiri.
Tapi, tak sedikit pula yang memilih untuk membelinya pada pedagang musiman.
Biasanya, ketupat yang dijual oleh para pedagang bertekstur pas, rasanya gurih, dan juga tahan lama.
Nah, ternyata ada tips membuat ketupat anti gagal loh.
Dilansir dari Tribun Bali dan Tribun Jakarta, berikut ini tips membuat ketupat sendiri di rumah dengan hasil yang sama dengan buatan para pedagang.
Tips ini dikutip dalam buku “Hidangan Ketupat Nusantara yang Paling Laku Dijual” (2013) oleh Dapur Aliza terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dan buku “60 Resep Masakan Favorit Anti Gagal” (2013) oleh Fatmah Bahalwan terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
1. Daun kelapa atau janur
Pembungkus ketupat adalah janur atau daun kelapa.
Pastikan memilih janur yang benar agar ketupat yang dimasak bisa awet saat disimpan.
Sebaiknya pilih daun kelapa berwarna kuning muda kehijauan.
Source | : | Tribun Bali,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar