GridPop.ID - Sepekan lalu Gary Iskak diamankan pihak kepolisian Jawa Barat terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkotika jenis sabu.
Namun, kini Gary Iskak sudah diizinkan pulang dan menjalani rehab jalan usai diamankan kepolisian Polda Jabar.
Aktor Gary Iskak rupanya tidak lagi menjadi tahanan polisi usai ditangkap.
Dilansir dari Warta kota, Gary Iskak hadir dalam jumpa pers bersama dua pengacaranya, Earnest Samudra dan Antonny Mextrada di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (31/5/2022) malam.
Dalam kesempatan itu, Gary mengaku keberadaanya di lokasi penangkapan, karena ada hal yang ingin dibicarakan oleh para pelaku tentang kerjaan.
"Itu baru mau diomongin (kerjaan). Mau diskusi," kata Gary Iskak.
Akan tetapi, pemain film D'Bijis itu tak mau lebih jauh mengomentari dirinya yang ditangkap Polda Jawa Barat atas kasus narkotika.
"Saya cuma mau bilang terima kasih untuk Polda Jawa Barat yang sudah benar-benar baik dalam mengurus saya," ucapnya.
Selain itu, Gary Iskak juga berterima kasih kepada semua pihak atas doanya, yang bisa membuatnya keluar dari jeratan hukum.
"Terima kasih pada keluarga saya saudara saya teman-teman saya semua yang sudah percaya saya," ungkap Gary Iskak.
Earnest Samudra menceritakan kronologi kejadian penangkapan Gary Iskak oleh Polda Jawa Barat atas kasus narkotika jenis sabu.
Source | : | Grid.ID,Warta Kota |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar