DPR Ian mengibarkan bendera dengan kedua tangan, lalu memberikan ujung bendera lainnya kepada DPR Live.
Mereka pun mendapat antusias yang besar dari penonton.
DPR terus mengucapkan terima kasih kepada penonton di Indonesia.
"Terima kasih banyak Jakarta, terima kasih, terima kasih. Jakarta bisakah kita foto bersama?" ucap DPR Live, dikutip dari Kompas.com.
"I love you too baby, terima kasih banyak," sambung DPR Ian kepada penonton.
Dalam konser tersebut, DPR IAN menggunakan setelan jas hitam dan kemeja putih.
Ia juga memakai topi fedora hitam dan menyanyikan lagu 'So Beautiful'.
DPR Ian lalu membawakan beberapa lagunya, yakni 'Mood', 'Miss Understood', 'Avalone', 'Calico', hingga 'Nerves'.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Seleb,Tribunnews Wiki |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar