GridPop.ID - Kasus perselingkuhan bisa dilakukan oleh semua orang.
Terbaru geger istri anggota TNI diduga selingkuh dengan Kepala Dinas.
Suami sahnya pun sudah menegur tapi tak kapok.
Dilansir dari laman kompas.com, anggota TNI yang berdinas di Komando Distrik Militer (Kodim) 0810/Nganjuk Sertu AN mendatangi Kantor Inspektorat Kabupaten Magetan, Jawa Timur, untuk menanyakan proses laporan dugaan perselingkuhan antara istrinya dengan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Magetan berinisial CP.
Menurutnya, laporan yang disampaikan ke Inspektorat sejak akhir bulan Desember 2022 belum ditanggapi secara serius.
"Saya datang ke sini untuk menanyakan tindak lanjut tentang laporan perselingkuhan antara istri saya dengan Kepal Dinas Perindag yang sudah saya laporkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata Sertu AN saat ditemui di Kantor Inspektorat Magetan, Jumat (17/3/2023).
AN mengaku akan melaporkan kasus perselingkuhan tersebut kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Dia berharap ada tindakan tegas dari pemerintah daerah terhadap Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Magetan untuk memberi efek jera.
"Saya akan mencari keadilan untuk memberi efek jera kepada oknum kepala dinas seperti itu,” katanya.
Sementara itu, Inspektur Inspektorat Kabupaten Magetan, Ari Widyatmoko, yang menerima AN secara langsung, mengaku, proses penanganan laporan dugaan perselingkuhan yang dilakukan istri AN dengan Kepala Dinas Perindag Magetan masih dalam proses.
Baca Juga: Blak-blakan Ungkap Kondisi Rumah Tangganya, Regi Datau Ngaku Capek: Wajar Manusia
Dia mengkau telah meminta keterangan dari empat orang saksi terkait dugaan kasus perselingkuhan tersebut.
“Kami ada tim dari internal, kami sudah minta keterangan kepada empat orang. Penanganannya masih proses, kita masih menunggu bukti yang mendukung laporan yang disampaikan,” katanya.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Magetan CP membantah adanya isu hubungan terlarang antara dirinya dengan YN.
Dia mempersilakan pihak AN untuk melaporkan kasus tersebut ke pihak kepolisian.
"Kita mempersilakan untuk laporan ke kepolisian, kita akan ikuti prosesnya,” katanya.
Dampak Buruk Selingkuh Meski Tak Ketahuan
Dilansir dari laman suryamalang.com, berikut ini dampak buruk selingkuh:
1. Menambah Dosa
Sebagai manusia beragama, kita mengetahui bahwa perselingkuhan adalah sebuah dosa, sebuah kesalahan.
Maka perselingkuhan yang dilestarikan akan menambah dosa secara konsisten pula.
Semakin banyak dosa, semakin banyak pula kebaikan yang hilang dari dirinya.
Bukan saja ancaman balasan siksa di akhirat, bahkan di dunia pun akibat tumpukan dosa sudah bisa dirasakan oleh pelakunya.
2. Merusak Karakter
Jika selingkuh sudah dianggap sebagai hal biasa saja, rusaklah karakter seseorang.
Melakukan selingkuh tidak ada ubahnya dengan makan di restoran atau melakukan olah raga di club fitness.
Seperti hal wajar, tidak merasa salah, tidak merasa berdosa, tidak merasa ada yang aneh.
Jika sudah hobi selingkuh, maka rusaklah karakter dirinya.
Tidak ada lagi batas kebaikan dan keburukan.
Baca Juga: Suntik Mati Kades Curuggoong, Mantri S Diduga Cemburu Karena Perselingkuhan Istrinya dengan Korban
3. Menyebabkan Pembengkakan Pengeluaran
Sudah banyak cerita, orang yang terlibat perselingkuhan membuat pengeluarannya membengkak.
Konon, orang yang selingkuh sangat ingin membahagiakan pasangan selingkuhnya.
Apapun dilakukan, demi membahagiakan pasangan selingkuh, sampai ke tingkat di luar batas kemampuannya.
Jika dia pejabat, bisa melakukan korupsi demi pasangan selingkuhnya.
Bagaimana jika dia orang biasa?
Bisa-bisa menghabiskan harta yang ada di rumah, sampai menelantarkan keluarganya sendiri.
4. Risiko kesehatan
Menurut para ilmuwan Italia dari University of Turin, pria yang tidak setia memiliki risiko lebih tinggi menderita sakit kepala atau aneurisma.
Hal ini merupakan akibat bahwa orang yang berselingkuh cenderung lebih sering mengalami tekanan dan stres.
Para peneliti dari University of Colorado mengambil kesimpulan yang mendukung bahwa selingkuh berbahaya bagi kesehatan tubuh seseorang.
Perselingkuhan tidak hanya memberikan pengaruh buruk pada orang yang berselingkuh saja.
Orang yang diselingkuhi juga merasakan dampak negatif pada kesehatan mental mereka. GridPop.ID (*)
Source | : | Suryamalang.com,Kompas.com |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar