GridPop.ID - Rafael Alun Trisambodo minta anaknya, Mario Dandy bertobat usai tersandung kasus penganiayaan terhadap David Ozora.
Rafael Alun juga membantah soal niat meminta jalan damai dengan keluarga David.
Melansir Tribun Bogor, Rafael Alun justru mengungkap bahwa tindakan Mario Dany sudah di luar batas.
Ternyata niat awal eks Pejabat Ditjen Pajak tersebut mendatangi keluarga David yakni untuk menyampaikan permintaan maaf.
"Awal saya menjumpai keluarga Ananda David itu tidak ada niatan saya untuk perdamaian."
"Saya menyadari bahwa yang dilakukan oleh anak saya itu memang di luar batas normal jadi saya juga menyadari itu.
Tapi saya meminta maaf apa yang sudah dilakukan karena ini ada kekhilafan di situ dan saya mungkin juga sebagai orang tua juga merasa ikut bersalah dan ikut merasa bertanggung jawab," kata Rafael, Sabtu (1/4/2023).
Ia turut membantah soal permohonan maaf yang dikatakannya merupakan usaha meringankan hukuman bagi Mario.
"Saya menyampaikan permintaan maaf itu agar anak saya dapat dihukum sesuai apa yang dia lakukan sesuai dengan peraturan hukum yang berlaku.
Harapan saya seperti itu," ucap Rafael.
Diakui Rafael, ia sudah beberapa kali bertemu dengan sang anak.
Baca Juga: Sebut Tas Mewah Punya Istri Sebagai Barang KW, Rafael Alun Trisambodo Berharap Mario Dandy Bertaubat
"Saya itu beberapa kali bertemu Mario.
Ketika saya bertemu ya memang saya peluk dia, dia menangis itu pertama kali tapi saya ucapkan kata-kata bahwa saya sudah memaafkan dia.
Apapun yang telah dia lakukan dan dampak yang terjadi terhadap keluarganya itu sudah menjadi konsekuensi saya sebagai orang tuanya dan saya bisa menerima itu," kata Rafael, Sabtu (1/4/2023).
Ia berharap sang anak tidak berkecil hati atas kejadian yang kadung terjadi.
"Jangan membuat Mario merasa berkecil hati atau merasa selalu bersalah. Yang sudah terjadi, ya sudahlah saya maafkan," ujar Rafael.
"Dan saya berharap anak saya bisa mendapatkan hukuman yang tentunya sesuai apa yang dia lakukan bukan ditambah-tambahkan atau diberat-beratkan, tidak sesuai fakta apa yang dia lakukan," ujar Rafael.
Lebih lanjut, Rafael menitipkan pesan khusus untuk sang anak semala meringkuk di balik jeruji besi.
"Saya juga sampaikan bahwa kepada Mario dia harus melakukan pertobatan."
"Kamu (Mario) harus bertobat panggil namanya ( David) dalam hatimu sebut namanya dalam hati, minta maaf bilang kamu (Mario) akan menjadi sahabatnya, akan menjadi temannya dan meminta Ananda David untuk bangun segera sadar," kata Rafael.
"Saya yakin kalau Mario bertobat dengan sungguh-sungguh maka David akan bisa bangun dan semua seperti semula.
Itu saya sampaikan," harap Rafael
Sementara itu, Ernie Meike Torandek yaitu istri Rafael Alun terisak kala ditolak saat menjenguk David.
Melansir Tribun Trends, ia mengaku sempat menyampaikan permintaan maaf kepada ayah David, Jonathan Latumahina.
Hal ini diungkap Ernie Meike Torandek dalam YouTube Metro Tv, Minggu (24/3/2023).
"Ketika saya dari Polres, saya langsung ke rumah sakit ketemu sama orang tuanya David, saya bilang 'Bapak ibu saya bisa kah menjenguk ananda David', 'Oh tidak bisa dijenguk'," ungkap istri Rafael Alun Trisambodo.
"Jadi saya bilang 'Bapak ibu saya minta maaf, saya prihatin kasus ini terjadi, saya minta maaf sebagai orang tuanya Mario Dandy, saya minta maaf ibu bapak," terangnya sembari menangis.
"Kalau hari ini saya tidak bisa melihat ananda David, saya akan kembali menjenguk," jelasnya.
"Kata pak Jonathan 'Kami maafkan, tapi proses hukum tetap berjalan'," ungkapnya
"Saya bilang 'Iya pak baik pak," pungkasnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Bogor,Tribun Trends |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar