GridPop.ID - Perlahan tapi pasti, terungkap alasan di balik penganiayaan santri pondok pesantren di Kediri.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Bintang Balqis Maulana (14) menjadi korban penganiayaan empat seniornya.
Diketahui bahwa insiden ini terjadi di Pesantren Al Hanifiyah, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri.
Bintang yang merupakan santri asal Banyuwangi ini meregang nyawa di tangan para senior di pondok pesantren.
Mengutip Tribun Trends, rupanya aksi keji dilatari karena emosi dan kejengkelan para pelaku terhadap korban.
Para tersangka yakni MN (18), MA (18), AF (16), serta AK (17) merasa geram dengan sikap korban yang dianggapnya tidak kooperatif dan tidak menuruti nasihat.
Hal tersebut diungkap Rini Puspitasari, pengacara dari keempat tersangka tersebut.
Kini para tersangka ditahan polisi di Kediri, Jawa Timur.
“(Pelaku) emosi sesaat. Jawaban (korban) saat ditanya (pelaku) tidak nyambung tidak sinkron, sikapnya melotot.
Akhirnya dipukul,” ujar Rini Puspitasari kepada Kompas.com, Rabu (28/2/2024).
Salah satu contohnya yakni ketika mereka melihat korban tidak melaksanakan ibadah salat berjamaah.
Source | : | Kompas.com,Tribun Trends |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar