Find Us On Social Media :

Viral! Detik-detik Jembatan Penghubung Sulteng dan Sultra Jebol, Warga Sekitar Justru Sorak Bergembira

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Rabu, 12 Juni 2019 | 18:23 WIB

Jembatan Asera yang menghubung antara Provinsi Sulawesi Tenggara dengan Sulawesi Tengah putus diterjang banjir bandang di Kabupaten Konawe Utara, tercatat 6 enam kecamatan terisolir dan ribuan jiwa mengungsi.

GridPop.ID - Bencana banjir bandang melanda provinsi Sulawesi hingga menghancurkan jembatan penghubung.

Jembatan penghubung antara Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara terputus hingga tidak bisa dilewati.

Belakangan, beredar sebuah video yang merekam detik-detiknya jembatan penghubung antarprovinsi tersebut ambrol.

Baca Juga: Viral Rujak Cingur di Surabaya Seharga Rp 60 Ribu, Kini Terungkap Alasan Memilukan dari Sang Pedagang yang Sudah Digusur

Dilansir dari Kompas.com, bencana banjir melanda Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara dalam sepekan terakhir.

Dari data yang didapatkan, 6 kecamatan dan 28 desa di wilayah tersebut terdampak banjir.

Berdasarkan data dari BPBD Konawe Utara, 1.054 kepala keluarga dan 4.089 jiwa mengungsi dan 56 rumah hanyut terseret arus banjir.

Baca Juga: Viral Durasi Lampu Merah di Cikokol Tangerang Sampai 700 Detik yang Bikin Kesal dan Resah Warga, Ini Tanggapan Dishub!

Terjangan banjir bandang juga merobohkan jembatan yang menghubungkan Provinsi Sultra dengan Sulawesi Tengah di Kecamatan Asera, Konawe Utara, Minggu (9/6/2019).

Robohnya jembatan penghubung antarprovinsi itu membuat masyarakat di Kecamatan Asera, Oheo, Landawe, Langgikima, Andowia, dan Wiwirano terisolasi.

Kepala BidangKedaruratan Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Konut, Djasmiddin menjelaskan, kondisi air di sungai naik drastis hingga 10 meter dan air masuk ke badan jembatan.

Baca Juga: Kepergok Mengintip Wanita yang Sedang Mandi di Kos-kosan, Driver Ojol di Bali Ini Kalap Lalu Mencekik dan Tusuk Korbannya dengan Gunting!

Arus sungai yang menghubungkan Sungai Lalindu dengan Sungai Lalasolo itu pun semakin deras.

Dampaknya, bangunan penyangga jembatan sepanjang 5 meter jebol.

"Yang jebol itu dari arah Oheo menuju Wanggudu. Sudah tidak bisa dilewati," ungkap Djasmiddin dikonfrimasi, Minggu siang.

Baca Juga: Lontarkan Kata Idiot Hingga Hina Orang Lain, Inilah Sederet Fakta Memberatkan yang Membuat Ahmad Dhani Divonis 1 Tahun Penjara

Sementara itu, beredar video detik-detik jembatan penghubung dua provinsi tersebut saat ambrol.

Dikutip dari Motor Plus, anehnya beberapa warga nampak bersorak kegirangan saat jembatan penghubung tersebut hancur.

Nampak di ujung jembatan beberapa pemotor hanya bisa menyaksikan detik-detik robohnya jembatan berukuran besar tersebut.

Baca Juga: Kena Batunya, PNS Bolos Kerja Usai Libur Lebaran dan Cuti Bersama Terancam Tak Dapat Gaji Sebulan Penuh!

Pada unggahan akun Instagram @warung_jurnalis, nampak beberapa warga berusaha menghancurkan badan jembatan yang sudah hancur tersebut.

Dengan menggunakan kaki, warga menendang-nendang badan jembatan agar jatuh ke bawah.

Saat sudah jatuh, terdengar suara beberapa warga berteriak gembira seolah merayakan sesuatu.

Baca Juga: Bak Senjata Makan Tuan, Pengendara Ini Alami Kecelakaan Karena Modifikasi Motor hingga Nekat Copot Rem Depan

Djasmiddin mengatakan, saat ini pihaknya masih mencari solusi untuk membantu masyarakat di enam kecamatan tersebut.

Sebab, arus air yang cukup deras membuat tim gabungan dari BPBD Konawe Utara, Basarnas Kendari, BPBD Provinsi tak dapat mengunakan perahu karet untuk mengevakuasi warga.

"Bangunan peyangga antara jalan dan jembatan rubuh tadi malam, jadi sangat membahayakan untuk melintas, kami juga kesulitan karena ini berbicara jiwa. Keselamatan tim penanggulangan bencana dan masyarakat,” terangnya.

Baca Juga: Beredar Foto Burung Pelatuk yang Bikin Netizen Bergidik dan Jijik Saat Melihatnya, Begini Penjelasan Ilmiahnya!

(*)