Find Us On Social Media :

WHO Resmi Nyatakan Status Darurat Global, Simak 3 Fakta Baru Wabah Virus Corona yang Mengancam Dunia dan Bikin Shock!

By Sintia Nur Hanifah, Jumat, 31 Januari 2020 | 15:15 WIB

Wabah virus Corona telah menjadi perhatian masyarakat dunia

Atas dugaan tersebut, WHO memberikan sejumlah tips untuk menghindari virus yang menyerang organ pernapasan itu.

Sementara dikutip dari laman resmi who.int, WHO menyarankan agar menghindari pasar hewan, terutama pasar basah.

"Sebagai tindak pencegahan, siapapun yang mengunjungi pasar hewan hidup, pasar basah, atau pasar yang menjual produk hewani, harus memastikan kebersihan diri," tulis pemberitaan resmi di situs tersebut.

Cara yang disarankan untuk menjaga kebersihan itu termasuk mencuci tangan dengan sabun setelah menyentuh hewan dan produk hewani, menghindari menyentuh area hidung, mulut, dan mata, serta menghindari kontak langsung dengan hewan yang sakit.

Baca Juga: Mata Sembab, Nikita Mirzani Dijemput Paksa Polisi Terkait Kasus KDRT pada Dipo Latief, Faktanya Bikin Kaget!

WHO juga menyarankan untuk menghindari bersentuhan dengan hewan secara langsung.

"Kontak langsung dengan hewan lain yang mungkin ada di pasar tersebut (seperti kucing dan anjing liar, tikur got, burung, kelelawar) harus dihindari," tegas WHO.

2. Rekomendasi WHO

WHO memberikan rekomendasi ke selurh negara untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona.

Langkah rekomendasi tersebut di antaranya mempercepat pengembangan vaksin, mengulas rencana persiapan.

Baca Juga: Hasil Otopsi Jenazah Lina Diumumkan, Teddy Jawab Laporan Pembunuhan dari Rizky Febian hingga Mengaku Kecewa karena Lina Alami Hal Ini, Ada Apa?

Selanjutnya, melawan penyebaran informasi yang salah, dan berbagi data terkait Virus Corona dengan badan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) atau United Nations (UN).

Meskipun WHO sudah menyatakan status darurat global, namun tidak perlu untuk menanggapi wabah Virus Corona secara berlebihan dengan membatasi hubungan dagang dan travel.

WHO juga menentang keras kebijakan negara yang melarang masuknya turis China dan menutup hubungan dengan China.

Memasuki hari ke-8 karantina di Wuhan, jumlah kasus wabah Virus Corona di seluruh dunia kini telah hampir mencapai angka 10.000 kasus orang yang positif terinfeksi virus mematikan tersebut.