GridPop.ID - Aktris Zaskia Adya Mecca dinilai agak berbeda dengan para selebriti kebanyakan yang mengkoleksi barang-barang branded.
Zaskia Adya Mecca mengakui bahwa dirinya tidak tertarik dengan barang-barang yang harganya selangit.
Istri sutradara Hanung Bramantyo ini mengaku ternyata kurang percaya diri dan malah justru takut disangka barang yang dimilikinya KW saat tampil branded.
Pengakuan tersebut dibuat olehnya di tayangan YouTube The Bramantyos, pada Jumat (4/6/2021).
Dalam kesempatannya itu diketahui ia sedang bertemu dan menjalin silaturahmi bersama sahabat-sahabatnya yang tergabung dalam Geng Mewah (Menjalin Ukhuwah).
Geng Mewah itu beranggotakan 11 orang, tetapi yang bisa kumpul hari itu hanya Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar, Dude Harlino dan Alyssa Soebandono, Tommy Kurniawan dan istrinya, Lisya Nurrahmi.
Dilansir dari Kompas.com, Dalam kesempatannya tersebut Aktris Shireen Sungkar mengingatan sahabatnya, Zaskia Adya Mecca agar tidak tergiur dengan barang bermerek.
Zaskia Adya Mecca memang diketahui enggan membeli barang branded seharga jutaan rupiah karena lebih mementingkan kegunaan barang dibanding harga dan mereknya.
Tas termahal yang dimiliki oleh istri Hanung Bramantyo itu hanya seharga satu jutaan rupiah dan pernah dikira barang endorsement oleh Irwansyah.
"Sama Irwan gue pakai tas mahal dibilang endorsement, gimana dong. Itu tas termahal gue (seharga satu jutaan)," ujar Zaskia Adya Mecca, dikutip dari kanal YouTube The Bramantyo, Kamis (10/6/2021).
Shireen Sungkar lalu memperingatkan Zaskia Adya Mecca untuk memperkuat karakter sahabatnya agar tak tergiur membeli barang bermerek.
Bukan hanya tas, Zaskia Adya Mecca juga jarang membeli baju. Ia hanya memiliki satu lemari yang disimpan bersama baju kelima anaknya.
"Dikit banget, dikit banget bajunya parah. Satu lemari buat lima anak," kata Shireen Sungkar.
"Gue satu lemari, gue juga gitu memang di Jakarta juga," ujar Zaskia Adya Mecca. Melihat sahabatnya hanya memiliki baju sedikit, Shireen Sungkar berniat menyortir semua baju miliknya yang awalnya memenuhi tujuh lemari menjadi dua lemari.
Tommy Kurniawan pun juga menuturkan, bahwa Zaskia memang dikenal sedari dulu merupakan orang yang peduli pada sekitarnya.
Wisnu juga mengakui ada satu hal yang membuat dia salut terhadap teman yang dari dulu sudah dikenalnya itu.
"Ia (Zaskia) itu orangnya sangat low profile sih menurut gue ya, orangnya enggak mikirin yang namanya brand segala macam," kata Teuku Wisnu.
Wisnu, Tommy mengatakan, Zaskia merupakan orang lebih memikirkan kenyamanan daripada brand.
Shireen puji prinsip Zaskia Shireen memuji prinsip Zaskia yang tidak ingin membeli barang bermerek yang memiliki harga selangit.
"Pertahankan ya, itu prinsip, itu bagus," kata Shireen.
Zaskia pernah mengatakan, dia mementingkan fungsi barang ketimbang merek ataupun harganya.
Menurut Shireen, sekali tergiur seseorang akan sulit berhenti membeli barang yang harganya selangit itu.
"Pertahankan karakter lu, gue suka. Karena kalau udah kecemplung, enggak bisa mundur. Susah tobatnya," kata Shireen memperingati Zaskia.
GridPop.ID (*)