Find Us On Social Media :

Meski Sudah Alami Penurunan, Lonjakan Kasus Covid-19 Bulan Ini Masih 2 Kali Lipat Dibanding Januari Lalu, Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Tegas Beri Peringatan Ini

By Lina Sofia, Jumat, 3 September 2021 | 12:22 WIB

Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito.

Pada bulan Juli kasus Covid-19 mencapai yang tertinggi yakni hingga 1.225.765 kasus.

"Tentunya kemampuan untuk menekan kasus hampir setengah dari sebelumnya dalam jangka waktu satu bulan adalah perkembangan yang baik," ujar Wiku.

Penurunan kasus Covid-19 harian selama bulan Agustus juga diikuti dengan menurunnya kasus aktif.

Diketahui, kasus aktif Covid-19 di akhir Agustus sebanyak 196.281 atau 4,8 persen.

Sementara, pada bulan Juli kasus aktif mencapai lebih dari 500.000 atau 16 persen.

Angka kesembuhan juga mengalami peningkatan. Di bulan Agustus pasien sembuh mencapai 942.281 orang, sedangkan pada bulan Juli 896.501 orang.

Kendati demikian, Wiku meminta seluruh pihak tetap waspada dan tidak cepat berpuas diri. Ia mengingatkan jumlah pasien virus corona yang meninggal dunia masih mengalami lonjakan.

Angka kematian di bulan Juli sebesar 34.394 jiwa, sedangkan di bulan Agustus meningkat menjadi 37.330 jiwa.

Baca Juga: Bikin Haru, Seorang Nakes Ceritakan Keganasan Covid-19 yang Menginfeksi Para Ibu Hamil hingga Beberkan Fakta Tak Terduga Ini