GridPop.ID - Menjelang bulan Desember, umat Kristiani di berbagai negara bersiap merayakan perayaan Natal yang jatuh pada tanggal 25 Desember.
Setiap negara memiliki tradisi unik dalam merayakan Natal yang jatuh pada tanggal 25 Desember.
Salah satunya adalah Norwegia yang mempunyai 9 tradisi unik saat merayakan Natal.
Melansir dari The Local dan Momondo, berikut 9 tradisi unik perayaan Natal di Norwegia.
1. Trick or treat Natal
Trick or treat biasanya dilakukan saat perayaan Halloween.
Namun trick or treat Natal yang dilakukan masyarakat Norwegia ini sedikit berbeda.
Anak-anak akan berkeliling ke rumah-rumah dan bertukar permen.
Ada juga orang dewasa yang akan menyamarkan dirinya agar tidak dikenali dan meminum segelas akvavit dari tiap rumah yang dikunjungi.
2. Belanja besar-besaran
Saat Natal, masyarakat Norwegia akan beramai-ramai mengunjungi pusat perbelanjaan besar di perbatasan Swedia.
Mereka akan berbelanja dalam jumlah besar untuk menimbun minuman keras dan kadang mentega juga.
3. Sembunyikan sapu
Masyarakat Norwegia menyembunyikan sapunya saat Natal.
Ini merupakan salah satu tradisi yang paling unik di dunia.
Masyarakat Norwegia percaya jika pada malam Natal, penyihir dan roh jahat berkeliaran dan mencari sapu untuk dikendarai.
Jadi, mereka menyembunyikannya di tempat teraman di rumah agar tidak dicuri para penyihir jahat.
4. Tidak makan kalkun
Orang-orang Norwegia tidak makan kalkun saat Natal.
Mereka makan daging babi atau iga domba sebagai makanan utama.
5. Menari mengelilingi pohon Natal
Tradisi untuk menari mengelilingi pohon Natal di Norwegia ini mulai ada sejak tahun 1967.
Orang asing akan merasa bingung ketika diajak untuk ikut menari mengelilingi pohon Natal oleh orang Norwegia.
6. Nonton film tertentu
Orang Norwegia akan merasa Natal kurang lengkap jika tidak nonton beberapa film seperti Tre Nøtter til Askepott atau Three Hazelnuts for Cinderella, an East German-Czechoslovak.
Film-film tersebut merupakan film petualangan di awal tahun 1970-an.
7. Membuat lebih dari tujuh jenis kue kering
Di Norwegia, ada tradisi di mana masyarakatnya tidak boleh membuat kue kering kurang dari tujuh jenis.
Jadi, mereka sebelum Natal tiba, mereka harus membuat kue kering lebih dari tujuh macam untuk memenuhi mejanya.
8. Meletakkan bubur di luar rumah
Masyarakat Norwegia percaya dengan adanya nisse, semacam roh pelindung yang tinggal di negara tersebut.
Pada malam Natal, orang-orang Norwegia akan meletakkan bubur dengan mentega di atas di luar rumah untuk sang nisse.
Jika tidak, mereka percaya kalau nisse akan marah dan melakukan hal-hal seperti mengikat ekor dua sapi.
9. Nonton kartun kuno
Sejak tahun 1953, masyarakat Norwegia selalu menonton kartun yang sama di perayaan Natal.
Mereka menonton kartun Disney berjudul Donald Duck og vennene hans atau Donald Duck and his Friends setiap pukul 15.00 waktu setempat. (*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul "Hari Raya Natal 2018: 9 Tradisi Unik saat Natal di Norwegia, dari Sembunyikan Sapu hingga Nonton Kartun Kuno"