GridPop.ID - Ayah Mario Dandy Satriyo, Rafael Alun Trisambodo minta maaf.
Rafael Alun Trisambodo juga siap diperiksa soal harta kekayaan miliknya yang ikut disoroti.
Diberitakan sebelumnya, Mario Dandy Satriyo (20) melakukan penganiyaan terhadap David (17) hingga koma.
Melansir Tribun Jateng, David adalah anak pengurus GP ANsor.
Terkait hal itu, Rafael Alun Trisambodo yang berstatus sebagai Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah DJP Jakarta Selatan minta maaf.
Permintaan maaf itu juga disampaikan kepada keluarga besar PBNU dan GP Ansor.
Sebab perbuatan sang anak menyebabkan luka serius hingga trauma bagi David.
"Saya Rafael Alun Trisambodo, orang tua dari Mario Dandy Sartiyo, dengan ini menyampaikan permintaan maaf kepada David dan keluarga besar Bapak Jonathan, keluarga besar PBNU dan keluarga besar GP Ansor," ujarnya.
Apa yang dilakukan sang anak, ujar Rafael menimbulkan luka serius dan trauma mendalam.
"Perbuatan putra saya menyebabkan luka serius dan trauma yang mendalam saya selalu mendoaakan kesembuhan mas David," lanjut Rafael.
Tak hanya itu saja, ia menegaskan jika peristiwa itu merupakan masalah pribadi keluarganya.
Pun ia mengaku akan mengikuti seluruh proses hukum yang sedang berjalan.
Diakui pejabat Ditjen Pajak tersebut, perbuatan Dandy merugikan orang lain hingga menimbulkan kegaduhan di masyarakat.
"Saya menyadari bahwa tindakan putra saya yang salah sehingga merugikan orang lain, mengecewakan dan menimbulkan kegaduhan di masyarakat," ujarnya.
Ia juga menyampaikan kesiapan diperiksa soal harta kekayaannya.
"Terkait pemberitaan harta kekayaan saya, saya siap membri klarifikasi, saya siap mengikuti kegiatan pemeriksaan oleh Inspektorat Jenderal Kementerian Keuangan," ujarnya.
Kemudian, Rafael turut meminta maaf pada Kementerian Keuangan lantaran tindakan sang anak berpotensi menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi.
"Saya juga meminta maaf kepada keluarga besar Kementerian Keuangan, karena dengan adanya kejadian ini, berpotensi menurunkan reputasi institusi dan kepercayaan publik yang telah dibangun selama ini," ungkapnya.
Rafael meminta maaf atas kesalahan keluarganya.
Lantas sebenarnya berapa harta kekayaan Rafael?
Melansir Kompas.com, jumlah harta kekayaan ayah dari Mario Dandy ini belakangan menjadi sorotan.
Merujuk data yang dikutip dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, diketahui bahwa harta kekayaan Rafael Alun Trisambodo berjumlah Rp 56,1 miliar.
Harta tersebut dilaporkan pada 31 Desember 2021.
Rafael paling banyak memiliki harta yang berasal dari tanah dan bangunan yang tersebar di berbagai daerah, totalnya mencapai Rp 51 Miliar.
Sedangkan untuk harta bergerak, Rafael tercatat memiliki dua kendaraan roda empat dari hasil sendiri senilai Rp 425 juta.
Dua kendaraan tesebut adalah mobil Toyota Camry 2008 dan mobil Toyota Kijang tahun 2018.
Berdasarkan laporan tersebut, terungkap bahwa mobil Rubicon dan motor Harley Davidson yang digunakan Mario Dandy tidak tercatat di LHKPN.
Tak hanya itu saja, Rafael memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 420.000.000, surat berharga Rp 1.556.707.379, kas dan setara kas Rp 1.345.821.529, hingga harta lainnya Rp 419.040.000.
GridPop.ID (*)