Find Us On Social Media :

Lapaknya Berdiri di Sekitar Gedung Perkantoran, Pedagang Mi Ayam di Palmerah Ini Bisa Raup Cuan hingga Rp 1 Juta per Hari

By Lina Sofia, Minggu, 19 Maret 2023 | 06:02 WIB

23 tahun berdagang mie ayam di Palmerah

 

2. Bakmi Boy

Nama Bakmi Boy tentu sudah sangat terkenal lantaran sudah buka sejak tahun 1963 silam.

Warung yang menyediakan menu andalan berupa mi Ayam ini seakan tak pernah pengunjung.

Dengan cita rasa lezat dan porsi yang banyak, Bakmi Boy sukses menarik banyak minat pelanggan.

Seporsinya dibanderol mulai Rp 21.000, sudah lengkap dengan topping.

Bakmi Boy buka setiap hari kecuali hari Minggu mulai pukul 10.00 - 17/00 WIB.

Lokasi: Pasar Mayestik, Jalan Tebah III Nomor 5, Gunung, Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Jakarta.

3. Mie Ayam Gondangdia

Eksistensi Mie Ayam Gondangdia sebagai kuliner legendaris di Jakarta memang tak perlu diragukan lagi.

Berdiri sejak 1968, Mie Ayam Gondangdia menjadi salah satu kuliner paling tersohor di ibu kota selama berpuluh-puluh tahun.

Seporsi Mie Ayam Gondangdia terdiri dari mi, potongan Ayam, sawi dan jamur.

Sebagai pelengkap, sajian Mie Ayam Gondangdia ditemani semangkuk kecil kauh kaldu Ayam yang ditaburi daun bawang.

Cita rasa yang terjadi cenderung gurih, seperti halnya sajain mi khas oriental.

Baca Juga: Puji Setinggi Langit Cita Rasa Mie Ayam Aldi Taher yang Dipandang Sebelah Mata oleh Netizen, YouTuber Kuliner Ini Bongkar Rahasia Enak Dagangan sang Artis