Ia juga menjelaskan bahwa laporan tersebut sudah dicabut sejak tanggal 15 Juli 2019 lalu.
"Sudah dicabut (laporannya). Tanggal 15 (Juli 2019)," lanjut Argo.
Melansir dari unggahan Instagram @thenewbikingregetanid, rupanya tak hanya kuasa Andar saja yang dicabut, Pablo dan Rey juga mencabut kuasa Farhat Abbas sebagai pengacara.
Namun, pencabutan para kuasa hukumnya ini baru dilakukan secara sepihak.
Pasalnya, melansir dari kompas.com, kedua pengacara ini sama-sama belum mendapatkan surat pernyataan tersebut.
"Masalah pencabutan saya belum tahu pasti," kata Andar kepada Kompas.com melalui pesan WhatsApp, Rabu (17/7/2019).
"Saya belum ngecek sih, belum dapat. Tapi kalau Pablo sih masih tetap jadi kuasa hukum," ujar Farhat saat dihubungi terpisah.
Menurut Andar, bila pun ada pencabutan kuasa, hal itu tidak bisa dilakukan secara sepihak.
"Tapi pada prinsipnya sesuai dengan perjanjian kuasa, pencabutan itu tidak bisa dibuat secara sepihak, harus dua pihak," ujar Andar. (*)
Source | : | Kompas.com,YouTube,Instagram |
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Bunga Mardiriana |
Komentar