Berikut beberapa cara beli minyak goreng langsung dari pabrik dilansir dari Kompas.com.
1. Cari Informasi tentang Pabrik
Sebaiknya kamu mencari informasi lengkap tentang pabrik, dari alamat hingga nomor telepon yang bisa dihubungi.
2. Beli Minyak Grosir
Agar kamu bisa mendapatkan harga kompetitif, sebaiknya melakukan pembelian minyak goreng dalam jumlah grosir atau partai besar.
Hal ini lantaran semakin banyak jumlah barang yang dibeli, harga yang ditawarkan juga akan lebih kompetitif, sehingga akan menguntungkan untuk pabrik maupun konsumen.
3. Cari Konsumen atau Reseller
Apabila kamu telah mengetahui pabrik yang diincar, pastikan juga punya target pasar yang tertarik dengan stok minyak goreng.
Apabila kamu berencana untuk jualan minyak goreng grosir, kamu bisa mencari pasar dari toko sembako atau para pelaku usaha kecil dan menengah.
Tetapi, apabila kamu hanya ingin mendapatkan stok minyak goreng dalam waktu singkat atau periode tertentu saja, kamu bisa mencari beberapa orang yang membutuhkan stok minyak goreng untuk satu kali periode tersebut.
4. Buat Kontrak Perjanjian
Source | : | Kompas.com,Kontan.co.id |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar