GridPop.ID - Tersangka kasus pembunuhan Brigadir J, Bharada E pindah penjara pada Senin (27/2/2023) siang.
Melansir TribunTangerang.com, Bharada E dipindahkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Salemba, Jakarta Pusat.
Kabar ini dibenarkan oleh Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Syarief Sulaeman Nahdi.
Dalam keterangannya Syarief menerangkan jika Bharada E dipindahkan dari penjara Rumah Tahanan Negara Badan Reserse Kriminal Polri pukul 13.00 WIB.
"Pelaksanaan eksekusi ini guna menjamin hak-hak terpidana dapat digunakan seluruhnya," kata Syarief Sulaeman.
Kejari Jakarta Selatan sedang menyiapkan administrasi eksekusi pemindahan penahanan terhadap terdakwa Bharada E.
“Untuk eksekusi sedang dipersiapkan dalam waktu dekat, (kami) sedang menyiapkan administrasinya termasuk putusan hakim dan koordinasi dengan LPSK karena ditetapkan oleh hakim sebagai JC,” papar Syarief Sulaeman.
Pejabat Humas Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Djuyamto mengatakan bahwa putusan terhadap Richard Eliezer akan berkekuatan hukum tetap jika jaksa penuntut umum (JPU) tidak mengajukan upaya hukum banding.
“Sesuai ketentuan masa pikir-pikir adalah 7 hari setelah putusan dibacakan, maka jika sampai pukul 24.00 nanti malam tidak ada upaya banding dari pihak JPU, maka putusan tersebut inkracht,” ujar Djuyamto, pekan lalu.
Di tengah pemindahan Bharada E ini berhembus kabar HOAKS.
Melansir Kompas.com, sebuah akun Facebook mengunggah narasi perihal Kapolri yang mengantarkan Bharada e bertugas di Manado.
G3GER PAGI INI -- KAP0LRI S1GIT JAMIN BHARADA E K3MBALI KE BR1MOB DAN BERTUGAS
Dalam thumbnail video terdapat gambar Kapolri dan Bharada E serta sejumlah anggota Polri. Gambar tersebut diberi keterangan demikian:
KEMBALI KE BRIMOB LAGI KAPOLRI ANTAR BHARADA E BERTUGAS DI MANADO
Tim Cek Fakta menelusuri gambar pada thumbnail video yang menampilkan Kapolri bersama Bharada E menggunakan metode reverse image search.
Hasilnya gambar tersebut identik dengan yang ada di laman tvonenews ini. Dalam gambar aslinya tidak terdapat Bharada E.
Gambar itu memperlihatkan momen ketika Kapolri meninjau jajaran Korps Brimob Polri yang bertugas melakukan pengamanan serta penjagaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali.
Narasi soal Kapolri mengantarkan Bharada E bertugas di Manado adalah hoaks. Dalam video yang beredar tidak ditemukan informasi tersebut.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Kenakan Seragam Polisi, Ekspresi Bharada E saat Jalani Sidang Etik Disorot, Kompolnas: Cerah Ceria
Source | : | Kompas.com,Tribuntangerang.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar