GridPop.ID - Pinjaman online memang diminati masyarakat, berikut daftar pinjol bunga rendah dan terdaftar OJK.
Pasalnya pinjaman online alias pinjol memberikan kemudahan bagi debitur dalam pencairan dana.
Tapi, belakangan marak pinjaman online ilegal yang meresahkan masyarakat.
Agar tak tertipu, perlu diketahui ciri-ciri pinjol ilegal.
Melansir Kompas.com, ciri-cirinya antara lain pinjol ilegal tidak terdaftar OJK, syarat pinjaman mudah, akses data dan kontak, alamat lokasi kantor ambigu.
Namun jika ingin mengajukan pinjaman online, sebaiknya simak daftar berikut ini.
Sebab, berikut ini adalah pinjol legal yang memiliki bunga rendh dan yang pasti terdaftar OJK sebagaimana dilansir dari Parapuan.co.
- Spinjam
Spinjam adalah salah satu fitur yang dimiliki oleh aplikasi jual beli online Shopee.
Fitur ini adalah inovasi terbaru dari Shopee bagi penggunanya setelah Shopee Pay Later.
Debitur diberi kemudahan mengajukan pinjaman dan dijamin anti ribet.
Jika berminat, debitur cukup mendaftar dengan e-KTP dan mengisi data diri yang diminta oleh pihak Shopee.
Terkait bunga, bisa dibilang cukup rendah dan memiliki limit yang lumayan besar.
Bahkan masih bisa terus ditambah.
- Akulaku
Akulaku adalah penyedia jasa pinjol yang memiliki bunga rendah, yaitu sebesar 0,6 persen setiap bulannya dengan biaya admin sejumlah 1 persen.
Ada beberapa tenor pembayaran cicilan yang dapat dipilih, yaitu 3, 6, 9, dan 12 bulan.
- Kredit Pintar
Debitur cukup bermodalkan KTP dan foto diri saja jika hendak mengajukan pinjaman.
Tak perlu jaminan apapun jika hendak mengajukan pinjaman di Kredit Pintar.
Tak hanya itu saja, bunga yang ditawarkan juga rendah, yaitu tidak lebih dari 14,5 persen dalam setahun.
Adapun limit pinjaman totalnya mencapai Rp 20 juta.
- Kredivo
Aplikasi pinjol selanjutnya yaitu Kredivo.
Debitur akan memperoleh pinjaman dengan bunga yang rendah yakni mulai dari 0 persen apabila mengambil pinjaman dengan tenor 30 hari hingga 3 bulan.
Sedangkan jika ingin mengambil pinjaman uang dengan tenor cicilan 6 bulan hingga 12 bulan, maka akan dikenai bunga 2,6 persen.
- AdaKami
Suku bunga yang ditawarkan AdaKami hanya sebesar 3 persen per bulan.
Debitur juga bisa memilih tenor pinjaman mulai dari 3, 6, hingga 12 bulan.
Soal limit pinjaman, AdaKami menawarkan angka yang cukup besar yaitu hingga Rp 80 juta.
Nah, itu lah daftar pinjol dengan bunga rendah yang tentunya diawasi OJK.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Parapuan.co |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar