Masukkanlah santan ke dalam wajan, kemudian, tambahkan serai, daun jeruk, daun salam, serta bumbu halus.
Masak dengan menggunakan api kecil sambal terus menerus diaduk secara perlahan.
Cara mengaduk rendang daging ini seperti orang sedang menimba. Di mana santan diaduk pada bagian permukaannya, kemudian diambil sedikit demi sedikit dengan menggunakan sendok sayur.
Timba-timbalah santan sampai mendidih sekitar 15 menit. Lalu, masukkan daging, aduk Kembali sampai mendidih, kecilkan api.
Tambahkan garam dan gula secukupnya.
Masak hingga santan mengental, aduk terus supaya tidak gosong.
Teruskanlah memasak menggunakan api kecil sampai daging rendang mongering dan berminyak.
Haluskan terlebih dahulu bawang putih dan bawang merah, cabai, jahe, lengkuas, dan ketumbar.
Mulai ungkep potongan daging sapi menggunakan bumbu yang telah dihaluskan, tunggulah hingga mengeluarkan air dan daging ungkepan mongering.
Masukkanlah santan kental, serai, asam kandis, daun jeruk, daun salam, gula dan garam.
Aduk sampai merata, jangan lupa untuk menambahkan daun kunyit.
Tunggu sampai mendidih dan santan mengeluarkan sedikit minyak, lalu kecilkan api.
Usahakan aduk terus supaya rendang tidak menempel di wajan.
Tunggu sampai bumbu rendang berubah warna dan agak mongering.
Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.
3. Rendang Daging Sapi Campur Kacang Merah
Melansur KompasTV, seorang ibu rumah tangga mengkreasikan resep rendang dengan kacang merah.
"Kalau dapat bahan itu juga disangrai. Jangan pakai merica. Kemudian giling pakai blender lalu diayak," kata seorang ibu rumah tangga di Pariaman, Zahrina.
Zahrina menyebut, rendang yang ia buat berbeda dengan rendang yang dibuat mayoritas orang.
Setelah daging kering, ia menyarankan untuk memasukan santan murni sehingga daging yang dimasak akan gurih.
Butuh santan pati (tanpa air) 1 kg untuk membuat rendang, jika dibeli harganya sekitar Rp15 ribu. Dengan santan pati, masak jadi enteng dan rendang yang dihasilkan pun enak.
Kemudian masukan daun serai, asam kandis, daun jeruk, daun salam, hingga garam.
Nyalakan kompor dengan api sedang, dan aduk-aduk. "Tunggu sampai bumbu harum dan meletup-letup," jelas Zahrina.
Komentar