Find Us On Social Media :

Mulut Nyinyirnya Sukses Curi Perhatian Hingga Viral di Media Sosial, Pemeran Bu Tejo dalam Film Tilik Ungkap Fakta Menarik Dibalik Proses Pembuatannya: Awalnya Bukan Aku, Tapi...

By None, Jumat, 21 Agustus 2020 | 20:20 WIB

Sosok Bu Tejo, pemeran utama dalam film pendek 'Tilik'.

GridPop.ID - Baru-baru ini film berjudul "Tilik" mendadak viral di media sosial.

Bahkan, salah satu lakon dalam film "Tilik" itu yakni Bu Tejo sempat menjadi trending topik di Twitter.

Aksi nyinyirnya di film Tilik mendadak viral, pemeran Bu Tejo, Siti Fauziah pun ikut menjadi sorotan.

Baca Juga: Tawarkan Gaji Rp 55 Juta untuk Siapa Saja Pria yang Ingin Jadi Kekasihnya dan Tinggal Bersama, Gadis Cantik Ini Ajukan Beberapa Syarat yang Sangat Mudah: Yang Penting Cintailah Aku!

Siti Fauziah dipercaya untuk memerankan tokoh Bu Tejo yang merupakan pemeran utama dalam film tersebut.

Film Tilik sendiri sempat memperoleh penghargaan Piala Maya 2018 dalam kategori Film Cerita Pendek Terpilih.

Perannya dalam film Tilik lah yang membuat Bu Tejo menjadi sosok yang begitu fenomenal.

Dalam film tersebut, Bu Tejo berperan sebagai tukang gosip yang sering memanfaatkan media sosial untuk bahan gosipnya.

Baca Juga: Kelewat Tajir Melintir Sampai Jadi Orang Terkaya Keempat di Dunia, Miliarder Baru Ini Bocorkan Cara Uniknya Habiskan Pundi-pundi Uang yang Bejibun Jumlahnya

Saking viralnya, kini banyak bertebaran cuplikan adegan saat Bu Tejo sedang menggosip.

Warganet merasa sosok Bu Tejo sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari.

Film Tilik merupakan sebuah film pendek dengan cerita yang sangat lekat dengan kehidupan sehari-hari.

Namanya kini diperbincangkan, Siti Fauziah Saekhoni pun angkat bicara.

Baca Juga: Dulu Tinggalkan Suami yang Tersandung Korupsi Rp 7 Miliar Hingga Ngebet Minta Cerai, Yuni Shara Kini Justru Kepergok Kompak Tiup Lilin dengan Henry Siahaan di Ulang Tahun Anak Hingga Bikin Netizen Salah Fokus

Siti Fauziah sukses memerankan karakter Bu Tejo dalam film Tilik yang disutradarai Wahyu Agung Prasetyo di bawah rumah produksi Ravacana Film.

Namun, Siti Fauziah ternyata bukan pilihan utama untuk memerankan tokoh yang berkarakter julid dalam film pendek tersebut.

Baca Juga: Janur Kuning Belum Jadi Melengkung, Atta Halilintar Terciduk Sudah Hilangkan Cincin Tunangannya, Kekasih Aurel Hermansyah Kelimpungan: Gawat Nih!

Ozie, sapaan Siti Fauziah, sebenarnya diplot untuk memerankan karakter Yu Tri.

Sedangkan karakter Bu Tejo, rencananya diperankan oleh seorang pemeran yang usianya lebih senior.

Belakangan karena sepanjangan syuting pemeran Bu Tejo harus terus berdiri di atas bak truk yang berjalan, Ozie harus menjadi Bu Tejo.

"Awalnya bukan saya, tetapi ada satu aktris yang memerankannya (tapi batal). Karena sudah sepuh dan harus naik truk tinggi, berdiri saat truk jalan," katanya, saat ditemui Kompas.com di Galeri Lorong, Tamantirto, Kasihan, Bantul, Kamis (20/8/2020).

Baca Juga: Dulu Dianggap Bak Musuh Bebuyutan Hingga Maafnya Ditolak Mentah-mentah di Depan Wartawan, Mulan Jameela Kini Berani Blak-blakan Ungkap Rencana Pernikahan Diam-diam Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Proses syuting film Tilik dianggap cukup berat oleh Ozie, meski hanya berlangsung selama empat hari.

Pasalnya, hampir seluruh adegannya dalam film tersebut berlangsung di atas truk yang sedang berjalan.

Selain itu, dia harus menghafal naskah dialog yang cukup panjang.

Proses reading dalam film ini juga memakan waktu hingga tiga pekan.

"Naskahnya cukup panjang dan intens lalu harus dimainkan di atas truk terbuka itu tantangan utamanya," katanya.

Baca Juga: Bak Bawa Angin Segar, Pemerintah Siapkan Bansos Rp 9,9 Triliun yang Siap Dikucurkan pada Masyarakat Terdampak Covid-19, Begini Penjelasannya

Ozie juga harus bisa membantu sutradara mengarahkan para ibu yang ikut terlibat dalam pembuatan film Tilik.

"Harus bisa ngemong ibu-ibu, kesannya jangan menggurui," sebutnya.

Kendati ada banyak tantangan, Ozie merasa senang bisa ikut terlibat dalam pembuatan film pendek itu.

GridPop.ID (*)

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnewsmaker.com dengan judul Mendadak Viral Usai Perankan Tokoh Bu Tejo di Film TIlik, Siti Fauziah Beri Tanggapan, Ungkap Fakta