Sebab, makanan kaleng yang biasanya telah diberi rasa mengandung garam dan penyedap sangat tinggi, artinya terdapat kandungan sodium berlebih.
Kandungan sodium di dalam makanan kaleng dapat memancing serangan stroke pada tubuh.
Asosiasi Jantung dan Stroke Amerika Serikat mengatakan bahwa jika kita memakan 1.100 mg sodium dalam sehari, sesuatu yang buruk akan terjadi mulai dari serangan jantung dan stroke.
Penyebab Lain
Melansir Kompas Health, faktor lain yang dapat memengaruhi stroke yaitu:
- penggunaan alkohol dan narkoba
- tidak melakukan cukup aktivitas fisik
- kolesterol tinggi
- pola makan buruk
- kegemukan atau obesitas
Nah, itulah sejumlah hal yang wajib kamu perhatikan agar dapat mencegah stroke.
GridPop.ID (*)