Find Us On Social Media :

Bisa Bikin Tenang hingga Redakan Sakit, Ini 6 Manfaat Menangis untuk Kesehatan

By Veronica S,Grid., Senin, 19 Juni 2023 | 17:17 WIB

Perlu dicatat, menangis di lingkungan yang aman dan nyaman ternyata membawa manfaat untuk kesehatan.

GridPop.ID - Menangis merupakan hal yang wajar dialami oleh wanita maupun pria, baik saat masih anak-anak maupun dewasa.

Perlu dicatat, menangis di lingkungan yang aman dan nyaman ternyata membawa manfaat untuk kesehatan.

Manfaat menangis diantaranya bisa membantu menenangkan diri hingga meningkatkan hubungan.

Mengutip Cleveland Clinic, menangis adalah pengalaman manusia yang unik. Ini adalah ekspresi manusia yang dapat dipicu oleh beragam emosi yang berbeda.

Menangis bisa muncul sebagai ekspresi kondisi mental yang diliputi kesedihan, kegembiraan, kebanggaan, frustrasi, kemarahan, dan banyak lagi.

Namun secara universal, perasaan paling umum yang menimbulkan air mata adalah keputusasaan dan ketidakberdayaan, terutama dalam menanggapi peristiwa yang berhubungan dengan keterikatan, seperti kematian, putus cinta, atau pindah.

Psikolog kesehatan Grace Tworek mengatakan bahwa tidak semua tangisan bersifat sama. Ada menangis yang baik dan ada juga yang tidak.

Tangisan yang baik itu adalah tangisan yang memiliki manfaat untuk dapat mengurangi stres, membuat Anda lebih dekat dengan orang lain, atau mengurangi rasa sakit fisik yang Anda miliki.

Menurutnya, Anda akan mendapatkan manfaat menangis ketika itu Anda lakukan di lingkungan yang aman dan nyaman, baik sendiri atau dengan orang lain (seperti keluarga, pasangan, atau sabahat).

Selanjutnya, artikel ini akan mengulas macam manfaat dari menangis untuk kesehatan tubuh kita.

Macam manfaat menangis untuk kesehatan

Disari dari Cleveland Clinic dan Heathline, berikut macam manfaat menangis untuk kesehatan:

Baca Juga: Bukan Nasihat Atau Motivasi, Ternyata Fisik Sehat Bisa Buat Orang Merasa Lebih Bahagia