GridPop.ID - Selama ini dikenal adem ayem, siapa sangka pasangan Harvey Moeis dan Sandra Dewi menyimpan sejuta masalah.
Tak main-main, Sandra Dewi sampai nyaris memutuskan hubungannya dengan Harvey Moeis.
Bahkan, Sandra Dewi mengaku sempat menangis karena hal mengejutkan ini.
Seperti diketahui, Sandra Dewi resmi dinikahi pengusaha tajir, Harvey Moeis pada 8 November 2016 lalu.
Kala itu, pernikahan Sandra Dewi dan Harvey Moeis juga jadi sorotan lantaran digelar super mewah bak di negeri dongeng.
Sebagaimana dilansir dari laman Tribunnews Makassar, pasangan tersebut melakukan sekramen pernikahan di Gereja Katedral Jakarta Pusat, dipimpin oleh Romo Dr Andang L Binawan.
Tak hanya itu, keduanya juga menggelar pesta pernikahan di Disneyland Tokyo, Jepang.
Empat tahun menikah, Sandra Dewi dan Harvey Moeis telah dikaruniai dua orang buah hati bernama Raphael Moeis dan Mikhael Moeis.
Tak hanya seputar rumah tangganya dengan pengusaha tajir saat ini yang jadi sorotan, kisah asmara Sandra Dewi tak kalah menarik.
Sandra Dewi menikah dengan Harvey Moeis diusia yang ke 33 tahun.
Sebelum dinikahi pengusaha tajir keturunan Makassar, Papua, dan Ambon itu, Sandra lebih dulu dikabarkan menjalin hubungan dengan beberapa pria tampan.
Edgard Schwannedgard, Donnie Cahyadi Sibarani, Reino Ramaputra Barrack, hingga Delano Daniel dikabarkan pernah dekat dengan Sandra Dewi.
Meski kini sudah putus, namun ternyata Sandra Dewi mengaku pernah diperlakukan bak seorang princess.
Hal ini seperti diakui sendiri oleh sahabat Daniel Mananta itu dikanal YouTube Daniel Mananta Network belum lama ini.
"Biasanya kalau gue pacaran gue diperlakukan wah kayak princesslah," ujar Sandra Dewi, seperti dilansir Grid.ID pada Jumat (25/9/2020).
"Dulu pacar gue tiap hari datang ke rumah. Diajak makan enak-enak terus, ke mall, nonton hampir tiap hari. Pokoknya mantan-mantan gue memberikan waktu buat gue," ungkap Sandra Dewi.
Sementara itu semua tak didapatkan sang artis saat berpacaran dengan Harvey Moeis.
Hal ini lantaran Harvey Moeis harus menemani sang ayah yang sakit kala itu.
"Semua pemain disamperin pacar, dibawain makanan, sedangkan Harvey untuk balas WhatsApp pun nggak ada waktu," kenang Sandra Dewi.
"Dia nggak ada waktu, dia kerja sambil jagain bapaknya. Dia kerja aja tu waktunya udah habis dan sekarang dia harus sama bapaknya, mindahin posisi letaknya bapaknya tu tiap menit, pijitin bapaknya, ajak bapaknya jalan-jalan," imbuhnya.
Tak ayal, Sandra Dewi sempat dibuat kesal dengan komentar nyinyir temannya.
Baca Juga: Jangan Sembarangan, Ternyata Perlu Hati-hati dalam Memilih Lipstik, Hindari 10 Bahan Berbahaya Ini!
"Gue pernah dibecandain sebenarnya sama lawan main gue. 'Daripada lu punya pacar tapi kayak nggak punya pacar' dia bilang gitu, gue langsung nangis," ucap Sandra Dewi.
Sedih dapat komentar nyinyir dari teman sendiri, Sandra pun mengaku nyaris putus dengan Harvey Moeis.
"Karena tiap weekend pada disamperin pacarnya, sementara gue sama sekali nggak pernah. Gue WhatsApp nggak dibalas juga," ujar Sandra Dewi.
"Ada saat Harvey bilang ke gue dia bukan waktunya pacaran. Dia merasa ini bukan waktunya untuk pacaran. Dia ingin sisa umur bapaknya dia totalitas untuk ngurusin bapaknya," kenang Sandra Dewi.
Akhirnya Sandra Dewi memilih mengalah dan mengerti keadaan sang kekasih.
"Akhirnya gue berdamai dengan keadaan, dia juga berusaha untuk tetap berhubungan sama gue. KIta pacaran di rumah sakit, makan di rumah sakit. Which is nggak papa," pungkas Sandra Dewi.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul
Biasa Diperlakukan Bak Princess Saat Pacaran dengan Para Mantan, Sandra Dewi Kaget Lihat Perlakuan Harvey Moeis Padanya: Gue Dibercandain Temen, Langsung Nangis...
Komentar