Daging ayam
Tahukah kamu bahwa daging ayam bisa membuat kamu tidur lebih nyenyak?
Ya, daging ayam diketahui mengandung senyawa triptofan.
Senyawa triptofan ini bisa membantu tubuh mengeluarkan serotonin, yaitu hormon yang membuat suasana hati menjadi tenang.
Selain menenangkan, serotonin juga bisa memicu tubuh memproduksi hormon melatonin.
Hormon melatonin merupakan hormon yang mengontrol siklus tidur dan bisa mengurangi depresi.
Susu
Seperti yang orang tua zaman dahulu ajarkan untuk minum susu sebelum tidur, nyatanya susu berperan dalam membuat tidur jadi lebih nyenyak.
Ini dikarenakan susu mengandung kalsium yang bisa memicu produksi hormon melatonin.
Akan lebih baik lagi jika anda mengonsumsi susu yang rendah lemak.
Hal ini supaya anda tidak kelebihan kalori yang berujung penambahan berat badan karena minum susu sebelum tidur.
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Sintia N |
Editor | : | Sintia N |
Komentar