Ketiga, harus mengerti risiko penyakit yang ditimbulkan.
Contohnya, peningkatan kadar gula darah, peningkatan berat badan yang menimbulkan risiko overweight, serta meningkatkan faktor risiko penyakit lain (diabetes melitus tipe 2).
Dia berharap masyarakat harus bisa menerapkan gaya hidup sehat. Jangan sampai mengonsumsi gula yang berlebih.
"Selain konsumsi, kita juga sebaiknya melakukan gaya hidup sehat. Yaitu, dengan melakukan olahraga teratur, porsi makan dan istirahat yang cukup, memanajemen stress, agar metabolisme tubuh dapat berjalan sebagaimana mestinya," ungkap dia.
Berikut beberapa penyakit akbiat terlalu banyak minum minuman manis dilansir dari Tribun Banyumas:
1. Obesitas
Menurut dr. Irine Cindy Sunur kandungan gula tinggi akan memberikan asupan kalori yang besar, karena minuman manis tidak memberikan rasa kenyang, sehingga akan tetap mengkonsumsi makanan dalam jumlah banyak meski sudah mendaoatkan kalori dari minuman manis.
Kenaikan berat badan berlebihan bisa mengakibatkan obesitas, penyakit jantung koroner, stroke dan beberapa jenis kanker.
2. Diabetes
Diabetes merupakan penyakit paling mematikan. Kandungan gula yang cukup tinggi dapat meningkatkan kadar gula darah dan memperbesar resiko terkena diabetes,
Diabetes dapat menyebabkan penyakit komplikasi pada ginjal, mata, dan jantung.
Source | : | Kompas.com,Tribun Banyumas |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar