Find Us On Social Media :

Sukses Bikin Penonton Tergelitik karena Dialog Bu Tedjo yang Julid Abis, Ternyata Film Pendek Tilik Dapat Banyak Improvisasi dari Siti Fauziah: Itu Ceklopanku!

By Arif B,None, Sabtu, 22 Agustus 2020 | 05:00 WIB

Karakter Bu Tejo yang viral dalam film pendek 'Tilik'

 

GridPop.ID - Film pendek 'Tilik' sedang menaiki puncak popularitasnya.

Dialog antar ibu-ibu yang hendak menjenguk Bu Lurah dalam film dirasa sangat masuk dalam kehidupan nyata.

Tapi tahukah kamu kalau banyak bagian yang ternyata hasil improvivasi dari para pemain.

Baca Juga: Seakan Jadi Bukti Nyata Harta Tak Bisa Jamin Kebahagiaan, Pangeran Thailand Ini Hidup Nelangsa Usai Ibunya Diusir dari Istana Sementara Ayahnya Berpesta Pora dengan 20 Selir, Begini Kisahnya yang Pilu!

Ya, beberapa dialog dalam film pendek 'Tilik' tidak ada dalam naskah.

Hal ini diungkapkan oleh Siti Fauziah, pemeran Bu Tejo.

Baca Juga: Tawarkan Gaji Rp 55 Juta untuk Siapa Saja Pria yang Ingin Jadi Kekasihnya dan Tinggal Bersama, Gadis Cantik Ini Ajukan Beberapa Syarat yang Sangat Mudah: Yang Penting Cintailah Aku!

Siti Fauziah, pemeran Bu Tejo dalam film "Tilik" mengaku banyak melakukan improvisasi dialog.

Misalnya dialog "Dadi wong ki mbok yo sing solutip (jadi orang itu yang solutif)" yang kini viral dan tersebar menjadi meme di media sosial.

"Yang sering dijadikan meme itu sebenarnya adalah ceklopanku (asal ngomong), itu tidak ada di naskah," ungkapnya.

Baca Juga: Kelewat Tajir Melintir Sampai Jadi Orang Terkaya Keempat di Dunia, Miliarder Baru Ini Bocorkan Cara Uniknya Habiskan Pundi-pundi Uang yang Bejibun Jumlahnya

Selain kalimat tersebut, ada beberapa dialog yang merupakan hasil improvisasi dan berhasil membuat penonton kesal, tapi juga tergelitik.

Seperti saat truk yang ditumpangi rombongan pada film Tilik diberhentikan oleh polisi.

Baca Juga: Dulu Tinggalkan Suami yang Tersandung Korupsi Rp 7 Miliar Hingga Ngebet Minta Cerai, Yuni Shara Kini Justru Kepergok Kompak Tiup Lilin dengan Henry Siahaan di Ulang Tahun Anak Hingga Bikin Netizen Salah Fokus

"Tak andakke dulurku piye he. Podo-podo polisi bintange jejer-jejer limo, (Saya adukan saudara saya bagaimana. Sama-sama polisi bintangnya berjejer lima),"

"Itu juga clekopanku," ungkapnya.

Baca Juga: Janur Kuning Belum Jadi Melengkung, Atta Halilintar Terciduk Sudah Hilangkan Cincin Tunangannya, Kekasih Aurel Hermansyah Kelimpungan: Gawat Nih!

Ibu satu anak ini memiliki latar belakang seorang pemain teater.

Dia mulai aktif berman teater saat kuliah di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).

Baca Juga: Dulu Dianggap Bak Musuh Bebuyutan Hingga Maafnya Ditolak Mentah-mentah di Depan Wartawan, Mulan Jameela Kini Berani Blak-blakan Ungkap Rencana Pernikahan Diam-diam Al Ghazali dan Alyssa Daguise

"Saya enggak lulus dari UMY, hanya satu tahun,"

"Kuliah 2007 terus aktif di teater kampus lalu mendapat beasiswa workshop keaktoran dari teater garasi," katanya.

Setelah mendapatkan beasiswa tersebut, dia meminta izin kepada orangtua untuk tidak meneruskan kuliah lagi dan fokus menekuni bidang seni peran.

Film "Tilik" yang disutradarai oleh Wahyu Agung Prasetyo ini bercerita tentang warga desa yang bergunjing tentang status seorang gadis bernama Dian dalam perjalanan naik truk untuk menjenguk (tilik dalam bahasa Jawa) Bu Lurah di rumah sakit.

Produser film "Tilik", Elena Rosmeisara mengungkapkan, produksi film ini bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan DIY.

Baca Juga: Bak Bawa Angin Segar, Pemerintah Siapkan Bansos Rp 9,9 Triliun yang Siap Dikucurkan pada Masyarakat Terdampak Covid-19, Begini Penjelasannya

Adapun ide cerita bermula dari penulis cerita Bagus Sumartono.

Dia melihat fenomena tilik di rumah sakit di Yogyakarta di tahun 2016.

Baca Juga: Horee! Pemerintah Resmi Kembali Buka Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 5, Insentif Rp 3,5 Juta Siap Dibagikan, Simak Syarat dan Cara Daftarnya Berikut Ini!

"Jadi, di sana dia melihat ada truk yang membawa orang banyak untuk menjenguk orang sakit di rumah sakit itu,"

"Dia merasa fenomena itu unik dan sangat seksi untuk diangkat ke medium film," tuturnya.

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dialog "Dadi Wong Ki Mbok Yo Sing Solutip" Ternyata Improvisasi Bu Tejo, Tak Ada Dalam Naskah"