GridPop.ID - Pisang menjadi salah satu buah yang digemari banyak orang.
Pisang merupakan buah yang kaya akan nutrisi dan rasanya juga enak.
Selain menjadi makanan selingan, pisang juga banyak dikonsumsi karena memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.
Dilansir dari Nakita.ID, buah satu ini biasanya dipilih sebagai makanan selingan saat seseorang sedang menjalani diet.
Tak hanya itu, pisang juga digadang-gadang dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Melansir Healthline, buah pisang dipercaya memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan, antara lain:
- Menyehatkan saluran pencernaan
Apabila seseorang sedang memiliki masalah dengan pencernaan, maka disarankan untuk segera mengonsumsi pisang.
Pasalnya, pisang dapat digunakan untuk mengatasi masalah pada saluran pencernaan.