Find Us On Social Media :

Sayangi Tubuhmu! Berikut Ini Tips Mengatasi Kolesterol Tinggi hingga Gejala-gejalanya yang Kerap Diabaikan, Jangan Sampai Nyesel di Kemudian Hari

By Ekawati Tyas, Jumat, 15 Juli 2022 | 15:02 WIB

Kolesterol tinggi yang tak kunjung sembuh dapat diatasi dengan tips berikut ini.

GridPop.ID - Kolesterol yang tinggi bisa dialami siapapun.

Tapi sayangnya banyak yang tak menyadari jika kadar kolesterol dalam darah sedang tinggi.

Berikut ini akan dipaparkan tanda-tanda kolesterol tinggi dan tips mengatasi kolesterol tinggi.

Melansir Kompas.com, diketahui bahwa penyebab kolesterol tinggi yaitu terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung kolesterol.

Makanan dan minuman tersebut yaitu, makanan hewani seperti daging dan keju, makanan yang mengandung lemak jenuh seperti produk susu, cokelat, makanan yang dipanggang, goregan, dan makanan olahan.

Pun juga semua makanan digoreng yang mengandung lemak trans, selain itu kelebihan berat badan juga dapat menyebabkan kadar kolesterol darah lebih tinggi.

Begitu pula dengan faktor genetik yang juga memiliki pengaruh.

Tanda-tanda Kolesterol Tinggi

Melansir Mayo Clinic via Tribun Health, ada sejumlah tanda atau gejala kolesterol naik.

Baca Juga: Bak Angin Segar Bagi Penderita Kolesterol Tinggi, dr Zaidul Akbar Bagikan Tips Aman Penghilang Kolesterol Berlebih Usai Santap Daging Kurban saat Idul Adha, Ternyata Kuncinya Ada di Sini!

1. Tangan dan kaki sering kesemutan.

2. Sering kelelahan.

3. Rahang mudah sakit.

4. Dada terasa nyeri.

5. Muncul Xanthoma (kondisi pertumbuhan lemak yang berkembang di bawah kulit).

Tips menurunkan kolesterol

Ada baiknya penderita kolesterol melakukan perubahan gaya hidup.

Cara pertama yaitu bisa dengan mengatur pola makan.

"Makanlah seperti porsi normal sehari-hari dan jangan berlebihan, konsumsi camilan serta minuman manis juga harus dibatasi dan jangan terlalu banyak."

Baca Juga: Tidak Perlu Takut Kolesterol Tinggi, Coba Tips Minum 4 Ramuan Herbal Ini Usai Santap Daging Kurban, Dijamin Syok Rasakan Perubahan di Tubuh!

"Selain itu pemilihan makanan juga penting,

jangan pilih makanan yang terlalu tinggi kadar kolesterolnya," ujar Fiarry Fikaris, dokter umum di RSUD Pandan Arang, Boyolali, Jawa Tengah.

Bagi orang dengan adar kolesterol yang selalu tinggi dan telah melakukan pengobatan ke dokter, maka boleh mengonsumsi obat yang sudah diberikan.

Sementara bagi orang yang sehat, mulai konsumsi makanan seperti oatmeal, terong, apel, anggur, kedelai, dan ikan laut.

"Sangat dianjurkan untuk mengonsumsi makanan seperti oatmeal, terong, apel, anggur, kedelai, dan ikan laut.

Karena makanan tersebut terbukti mampu menurunkan kadar kolesterol," ungkap Fiarry.

Ia lantas menyebutkan makanan yang sebaiknya dihindari oleh penderita kolesterol.

Antara lain makanan laut, kecuali ikan, jeroan, bebek, santan, dan makanan yang berminyak.

Nah itulah tanda-tanda serta tips menurunkan kolesterol.

Baca Juga: Jangan Langsung Minum Obat! Cuma 1 Bulan Konsumsi Bahan Dapur Ini Kolesterol Dijamin Turun, Cara Mengolahnya Mudah Banget

GridPop.ID (*)